Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Puluhan Mahasiswi di Aceh Kesurupan Massal

Kompas.com - 25/04/2013, 16:58 WIB
Kontributor Kompas TV, Raja Umar

Penulis

BANDA ACEH, KOMPAS.com — Puluhan mahasiswi Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan (STIKes) U’budiyah Banda Aceh mengalami kesurupan massal di kampus mereka, Kamis (25/4/2013). Akibatnya, perkuliahan terpaksa dihentikan sementara agar jumlah korban kesurupan tidak terus bertambah.

Kesurupan massal terjadi pada Kamis pagi sekitar pukul 09.30. Tiba-tiba saja mahasiswa yang sedang menunggu dosen di ruang kuliah di lantai dua kampus kesurupan.

“Saat itu mahasiswi sedang menunggu dosen masuk keruang kuliah, tiba-tiba salah seorang dari mereka kesurupan," kata Khairunnas, Ketua Dewan Perwakilan Mahasiswa U’budiah. Kampus ini terletak di Desa Tibang, Kecamatan Syiah Kuala, Banda Aceh.

Khairunnas menambahkan, mahasiswa kesurupan itu tiba-tiba histeris. Beberapa saat kemudian, kesurupan merembet ke mahasiswi lainnya. Akibatnya, sekitar 20 mahasiswi yang berada di dalam ruangan ikut kesurupan. Untuk menghindari korban kesurupan bertambah, perkuliahan dihentikan sementara.

Untuk menangani mahasiswi yang kesurupan, pihak Kampus U’budiyah mendatangkan sejumlah ustad dan paranormal. Bagi mahasiswi yang sudah sembuh langsung diantar atau dijemput pulang oleh keluarga masing-masing.

Sejauh ini belum diketahui pasti penyebab kesurupan yang kali pertama terjadi di kampus ini. Namun, sejumlah mahasiswa menduga, kesurupan ini terjadi karena lokasi kampus tersebut dulunya merupakan wilayah yang terparah terkena bencana tsunami.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com