Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

UN SMP di Marore dan Miangas Belum Terlaksana

Kompas.com - 23/04/2013, 12:05 WIB
Jean Rizal Layuck

Penulis

MANADO, KOMPAS.com - Ujian nasional (UN) SMP di sejumlah pulau di perbatasan seperti, Marore dan Miangas di Sulawesi Utara, hingga Selasa, (23/4/2013) belum terlaksana, karena naskah soal masih tertahan di ibukota kabupaten. Kesulitan transportasi dan kurang sigapnya petugas distribusi, menjadi sebab keterlambatan.

Camat Marore, Anto Patras, saat dihubungi dari Manado Selasa siang, mengatakan, naskah ujian SMP masih berada di Tahuna. Dijadwalkan naskah ujian diangkut dengan kapal perintis Kumala Saria, yang baru bertolak Selasa malam.

Hal sama disampaikan Camat Miangas, Steven Maarisip, naskah ujian masih dalam perjalanan diangkut dengan kapal perintis Maliku Nusa. Apabila naskah dikirim dari ibu kota Kabupaten Talaud, Melonguane, Senin malam, naskah tiba hari ini dan ujian nasional dapat digelar Rabu besok.

Jumlah siswa peserta ujian nasional di Marore sebanyak 17 orang, tujuh orang berasal dari Pulau Matutuang. Sementara itu siswa peserta ujian nasional di Miangas sebanyak 20 orang.

Kepala Dinas (Kadis) Provinsi Sulut, Star Wowor, mengaku mendapat laporan ujian nasional di pulau Miangas dan Marore sudah dilaksanakan.

"Pak Kadis harus cek informasi kepada kami. Bohong kalau ujian nasional di Marore sudah dilaksanakan," kata Steven.

Sebetulnya jika pemerintah mau berkorban, pengangkutan naskah ujian memakai speed boat dengan harga sewa cukup tinggi. Menurut Anto, dari Tahuna ke Marore berjarak sekitar 6 jam perjalanan, sewa speed boat Rp 5 juta pergi-pulang.

"Kenapa menelantarkan anak-anak kami, sementara Diknas punya angguran disribusi," katanya. 

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com