Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Tiga Orang Sekeluarga Terbunuh

Kompas.com - 17/04/2013, 03:04 WIB

JAKARTA, KOMPAS - Hingga Selasa (16/4) malam, polisi masih terus mencari pelaku pembunuhan terhadap tiga warga Jalan Bunga Kamboja, Kelurahan Lahundape, Kendari, Sulawesi Tenggara.

Ketiga korban tewas dalam kondisi mengenaskan akibat luka tusuk dan tebasan senjata tajam.

Para korban yang tinggal dalam satu rumah tersebut adalah pasangan suami-istri, Basri (68) dan Aslia (62). Cucu pasangan ini, Faisal, yang masih berusia enam tahun, turut terbunuh.

Berdasarkan keterangan yang diperoleh dari Kepala Bidang Humas Polda Sultra Ajun Komisaris Besar Abdul Karim Samandi, peristiwa tersebut terjadi Selasa siang, pukul 14.45, di rumah korban kawasan Lahundape, Kendari.

Aslia mengalami luka tusukan di perut sebelah kiri. Adapun Faisal mengalami luka tebasan di kepala belakang. Keduanya langsung tewas seketika di lokasi kejadian.

Adapun Basri mengalami berbagai luka tusuk dan tebasan di perut, pundak, pipi, dan lengan kiri.

Basri yang setelah kejadian masih dalam kondisi sadarkan diri itu sempat dilarikan ke rumah sakit oleh warga setempat yang datang menolong. Namun, dalam perjalanan menuju rumah sakit, Basri meninggal.

Sempat minta tolong

Warga sekitar mendatangi rumah korban setelah mendengar teriakan minta tolong dari Husen, anak Basri dan Aslia.

Husen mengetahui peristiwa tersebut setelah sempat mendengar suara orangtuanya meminta tolong.

Polisi hingga kini masih mengejar pelaku. Polisi juga melakukan olah tempat kejadian dan beberapa orang saksi telah diperiksa. Ada dugaan pela- ku merupakan orang dekat korban.

”Namun, kami masih menyelidiki kasus ini, dan motif pembunuhan belum diketahui,” kata Abdul Karim. (ENG)

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com