Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

6 Kecamatan di Kendal Sasaran Empuk Pengedar Narkoba

Kompas.com - 28/03/2013, 00:24 WIB
Kontributor Kendal, Slamet Priyatin

Penulis

KENDAL,KOMPAS.com - Enam kecamatan di Kabupaten Kendal Jawa Tengah, sering digunakan untuk transaski narkoba. Enam kecamatan itu adalah, kecamatan Boja, Limbangan, Kaliwungu, Kendal kota, weleri dan Sukorejo.

Kepala Badan Narkotika Kendal (BNK) Teguh Budi Santoso menyebutkan, enam kecamatan itu berada di perbatasan daerah lain dan juga tempat wisata. Seperti misalnya Kaliwungu yang berbatasan dengan kota Semarang, Limbangan, Sukorejo dan Boja yang mempunyai tempat wisata alam dan sering dikunjungi wisatawan.

Sementara Weleri berbatasan dengan kabupaten Batang, dan Kendal menjadi pusat keramaian yang terletak di jalan pantura.

Teguh menjelaskan, pengguna dan pengedar narkoba yang tertangkap pada tahun 2012 sebanyak 14 orang, 8 orang di antaranya adalah pelajar.

"Tahun 2013 ini, sudah ada 9 pengguna narkoba yang ditangani kepolisian dan kebanyakan narkoba jenis obat daftar G dan ganja," kata Teguh di sela-sela pemberian sosialisasi bahaya narkoba kepada siswa SMA PGRI 1 Kendal, Rabu (27/3/2013).

Teguh menerangkan, pelajar merupakan sasaran para pengedar narkoba. Sebab, mereka banyak yang belum tahu akan bahaya narkoba. Oleh sebab itulah pihaknya terus mendatangi sekolah-sekolah maupun kampus-kampus yang ada di Kendal untuk memberi pengetahuan bahaya narkoba.

"Kami memberikan gambaran bahaya penyalahgunaan narkotika, khususnya kepada siswa yang rentan peredaran narkoba. Di Kendal sendiri, narkotika yang banyak beredar dan disalahgunakan pelajar adalah obat-obatan daftar G, seperti dextro dan ganja," jelasnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com