Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Dua Paus Bertemu di Kastil Gandolfo

Kompas.com - 23/03/2013, 22:35 WIB

ROMA, KOMPAS.com - Paus Fransiskus, Sabtu (23/3/2013), melakukan pertemuan bersejarah dengan pendahulunya Paus Emeritus Benediktus XVI di tempat peristirahatan kepausan di Kastil Gandolfo, Roma, Italia.

Pertemuan kedua tokoh ini menyempurkan serangkaian sejarah terbaru Gereja Katolik Roma, sejak Benediktus XVI menjadi paus pertama dalam 700 tahun yang mundur dari jabatannya. Selama 2.000 tahun, baru dua paus yang mundur dari jabatannya.

Paus terakhir yang mengundurkan diri adalah Selestinus V pada 1294. Dia kemudian dipenjara dan kemungkinan besar dibunuh penerusnya Paus Bonifasius VII. Tak ada catatan tertulis keduanya pernah bertemu setelah Selestinus mengundurkan diri.

Pertemuan Paus Fransiskus dan Benediktus XVI semakin unik, karena keduanya mengenakan jubah putih kepausan. Meski mundur dari jabatannya, Vatikan memutuskan Benediktus XVI tetap diperkenankan mengenakan jubah kepausannya dan tetap menyandang gelar Bapa Suci.

Lalu apa yang dibicarakan kedua tokoh utama Gereja Katolik itu? Pihak Vatikan mengatakan isi pembicaraan akan sangat pribadi sehingga akan kecil kemungkinannya hasil pembicaraan keduanya dipublikasikan.

Namun, ada kemungkinan keduanya membahas berbagi isu yang menjadi perhatian dan masalah utama yang dihadapi Gereja Katolik dalam beberapa tahun  terakhir ini.

Keduanya juga kemungkinan akan membicarakan masalah "Vatileaks" yaitu bocornya ratusan dokumen rahasia Kepausan yang memaparkan berbagai intrik politik dan korupsi di balik tembok Vatikan yang penuh rahasia itu.

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com