Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Warga Antusias Ikuti Penghitungan Suara

Kompas.com - 18/03/2013, 17:53 WIB
Kontributor Timor Barat, Sigiranus Marutho Bere

Penulis

KEFAMENANU, KOMPAS.com - Warga Kefamenanu, Kabupaten Timor Tengah Utara (TTU), Nusa Tenggara Timur (NTT), memenuhi tempat pemungutan suara (TPS) ketika penghitungan suara Pemilihan Gubernur NTT dimulai, Senin (18/3/2013) sekitar pukul 13.00 WITA.

Mereka terlihat antusias mengikuti proses penghitungan suara, meskipun panas matahari terasa menyengat. "Saya sejak pagi tadi sudah berada di TPS ini bersama ratusan warga lainnya untuk mencoblos dan kami baru saja pulang setelah semua suara dihitung. Syukur semua proses berjalan lancar," kata Yohanes Bansae, warga Benpasi, yang menggunakan hak pilihnya di TPS 01 Benpasi.

Pantauan Kompas.com, warga memperhatikan dengan seksama ketika para petugas KPPS sibuk menghitung suara. Mereka bersorak ketika petugas menyebut nama calon yang mereka dukung.

Menurut data Komisi Pemilihan Umum (KPU) Povinsi NTT, jumlah pemilih tetap di NTT sebanyak 3.027283 yang tersebar di 21 kabupaten dan kota dengan 8.360 TPS.

Lima pasangan calon yang dipilih dalam Pilkada NTT ini adalah Esthon Foenay-Paul Talo, Ibrahim Medah-Melkiades Lakalena, Christian Rotok-Paul Liyanto, Frans Lebu Raya-Benny Litelnoni, dan Benny K Harman-Willem Nope. Pasangan Christian-Paul maju dari jalur perseorangan. Selebihnya dicalonkan partai politik.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com