Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

76 Perusahaan Buka Lowongan di Career Days UGM XIII

Kompas.com - 04/02/2013, 07:59 WIB
Aloysius Budi Kurniawan

Penulis

YOGYAKARTA, KOMPAS.com - Pusat informasi dan pengembangan karir Engineering Career Center (ECC) Universitas Gadjah Mada Yogyakarta menggelar Career Days UGM, 9-10 Februari 2013 di Grha Sabha Pramana, UGM. Hingga saat ini, sebanyak 76 perusahaan telah mendaftarkan diri untuk membuka rekrutmen pada acara tersebut.

Indira Murti, Account Manager ECC UGM mengatakan, perusahaan yang berpartisipasi dalam career days kali ini berasal dari berbagi macam industri kelas nasional maupun multinasional.

"Beberapa perusahaan yang membuka lowongan pekerjaan, antara lain perusahaan manufaktur, minyak dan gas, perbankan, penjualan, farmasi, hingga IT," ucap Indira, Senin (4/2/2013) di Yogyakarta.

Meski digelar di UGM, lowongan yang ditawarkan dalam career days ini tak hanya ditujukan bagi para lulusan UGM, tapi juga bagi universitas lain. Menurut Indira, acara ini terbuka untuk umum dan gratis.

Dalam kesempatan ini pula, ECC UGM menyediakan beragam fasilitas yang memudahkan para pencari kerja salah satunya melalui  program lamar online sebelum pelaksanaan career days. Prosedur lamar online dapat diakses di website ECC UGM (www.ecc.ft.ugm.ac.id ).

"Selama pelaksanaan career days, ECC UGM melakukan tes lanjutan di hari yang sama atau beberapa hari setelahnya. Ini dilakukan agar para pencari kerja dan perusahaan partisipan dapat menghemat waktu," tambahnya.

Selain itu, ECC UGM juga memberikan kesempatan bagi pengunjung untuk mengembangkan wawasan seputar dunia kerja, melalui sesi presentasi dari perusahaan serta konseling karir bagi pengunjung. Melalui dua sesi ini mereka juga bisa mendapatkan pengetahuan seputar tes rekrutmen dengan lebih mendalam.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com