Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Gempa 6,0 SR, Warga Aceh Berhamburan

Kompas.com - 10/01/2013, 21:22 WIB
Kontributor Banda Aceh, Daspriani Y Zamzami

Penulis

BANDA ACEH, KOMPAS.com -- Gempa berkekuatan 6.0 Skala Richter (SR), mengguncang sejumlah kabupaten di Provinsi Aceh. Gempa ini tidak berpotensi tsunami. Informasi yang diperoleh dari BMKG, gempa terjadi pada pukul 20.47 WIB dengan titik koordinat 4.52 Lintang Utara (LU) dan 95.04 Bujur Timur (BT). Pusat gempa terjadi di 77 Km barat daya Kabupaten Aceh Jaya seperti yang dikutip dari situs BMKG, Kamis (10/1/2013).

Guncangan gempa ini dirasakan oleh masyarakat di Kabupaten Aceh Jaya, Kabupaten Aceh Besar, Kota Banda Aceh, Kabupaten Pidie dan Kabupaten Pidie Jaya.

"Kami merasakan guncangan gempa, dan warga mendadak keluar dari rumah mereka masing-masing," sebut Salmawati, warga Desa Pupu, Kecamatan Ulim, Pidie Jaya.

Di Kota Banda Aceh, warga terkejut dan berhamburan keluar rumah sesaat setelah gempa. "Kami semua sontak keluar dari rumah karena guncangannya sangat terasa. Sebagian anggota keluarga ada yang baru saja menunaikan shalat isya, langsung keluar rumah," ujar Putri, warga Kota Banda Aceh.

Sementara itu Relawan Radio Antar Penduduk Indonesia (RAPI) Kabupaten Aceh Besar yang berada di posko darurat pemantau kebencanaan melalui jaringan frekuensi radionya mengimbau warga agar tidak panik. Gempa yang terjadi hampir 10 detik ini tidak berkaitan dengan aktivitas gunung api Seulawah Agam, yang dalam dua hari ini statusnya naik menjadi waspada tingkat 2. Belum ada laporan mengenai korban maupun kerusakan akibat gempa ini.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com