Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Enam Kapal Berlindung di Pulau Panjang Jepara

Kompas.com - 10/01/2013, 13:59 WIB
Alb. Hendriyo Widi Ismanto

Penulis

JEPARA, KOMPAS.com — Cuaca buruk kembali melanda perairan Jepara dan Karimunjawa, Kabupaten Jepara, Jawa Tengah. Pada Kamis (10/1/2013), enam kapal berlindung di Pulau Panjang yang berjarak sekitar 2 mil (3,21 kilometer) dari Pantai Kartini, Jepara.

Syahbandar Pelabuhan Jepara Dwiyanto mengatakan, empat kapal berupa kapal penarik tongkang batubara milik PLTU Tanjung Jati B, Jepara. Dua kapal lain adalah kapal nelayan dari daerah lain.

Mereka berlindung di Pulau Panjang sejak 4 Januari. Hal itu dilakukan untuk menghindari gelombang tinggi di perairan Jepara.

"Berdasarkan infomasi BMKG Jawa Tengah, gelombang di perairan 3-5 meter. Kondisi cuaca seperti itu berlangsung pada 7-14 Januari," kata Dwiyanto.

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com