Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Aceh Butuh 7 Lagi Escape Building Tsunami

Kompas.com - 04/01/2013, 19:07 WIB
Mohamad Burhanudin

Penulis

BANDA ACEH, KOMPAS.com -- Aceh masih membutuhkan minimal tujuh bangunan penyelamatan (escape building) tsunami untuk mengantisipasi datangnya kembali bencana gempa dan tsunami. Sebanyak sepuluh bangunan penyelamatan yang ada saat ini dinilai masih kurang. Selain itu, bangunan yang sudah ada saat ini juga tak lagi ideal untuk penyelamatan karena tak memiliki jalur evakuasi yang memadai.

Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah Aceh (BPBA) Jarwansyah mengemukakan, tujuh bangunan penyelamatan tersebut dibutuhkan di sejumlah daerah-daerah yang rawan hantaman tsunami yang sampai saat ini masih minim keberadaan bangunan penyelamatan. Selain menghadap langsung ke samudera, kawasan pesisir seperti di Aceh Jaya, Aceh Besar, dan Aceh Barat saat ini kian dipadati pemukiman.

"Untuk Banda Aceh mungkin sudah cukup memadai karena ada lima di sini. Aceh Besar memerlukan tiga bangunan, lainnya sangat dibutuhkan di Aceh Jaya dan Simeulue. Simeulue ini kepulauan yang berhadapan langsung dengan laut lepas," kata Jarwansyah, Jumat (4/1/2013).

Dari tujuh kebutuhan tambahan bangunan penyelamatan itu, untuk tahun 2013 pemerintah pusat hanya akan membantu pembangunan dua bangunan, yaitu di Aceh Besar dengan dana APBN. "Kami sebenarnya juga mengusulkan melalui dana APBD Aceh, tapi sangat sulit. Untuk anggaran peningkatan panen petani saja sulit, boro-boro untuk escape building. Jadi APBD Aceh 2013 tak ada program pembangunan escape building baru," katanya.

Selain itu, kebutuhan anggaran untuk membangun escape building ini relatif besar. Satu unit escape building membutuhkan Rp 5,6 miliar sampai Rp 5,7 miliar. Angka tersebut terdiri atas Rp 4 miliar untuk bangunan, dan sisanya pengadaan jalur atau akses evakuasi.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com