Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Terduga Teroris di Makassar Masuk Jaringan Poso

Kompas.com - 04/01/2013, 15:05 WIB
Kontributor Makassar, Hendra Cipto

Penulis

MAKASSAR, KOMPAS.com — Dua terduga teroris yang tewas ditembak tim Detasemen Khusus (Densus) 88 Antiteror di depan Masjid Nurul Afiat di kompleks RSU Wahidin Sudirohusodo, Makassar, adalah buron atau masuk dalam Daftar Pencarian Orang (DPO) jaringan teroris Poso.

Kedua terduga teroris yang tewas tertembak diketahui bernama Syamsuddin alias Asmar dan Hasan alias Holiq. Saat ini keduanya dibawa dari RS Bhayangkara Makassar ke Bandara Internasional Sultan Hasanuddin Makassar untuk diterbangkan ke Jakarta.

Sebelumnya telah diberitakan, dua terduga teroris ditembak ketika berada di teras masjid tersebut bersama dua rekan mereka. Satu orang dilaporkan tewas seketika, sedangkan seorang lainnya terkena tembakan di dada dan kaki, sebelum akhirnya meninggal. Dua rekan mereka berhasil kabur.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
    Video rekomendasi
    Video lainnya


    Terkini Lainnya

    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    komentar di artikel lainnya
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Close Ads
    Bagikan artikel ini melalui
    Oke
    Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com