Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Obat Bius Habis, Pasien-pasien Batal Dioperasi

Kompas.com - 13/12/2012, 19:09 WIB
Kontributor Pinrang, Suddin Syamsuddin

Penulis

PAREPARE, KOMPAS.com - Jumlah pasien yang batal dioperasi di RSUD Andi Makkasau Kota Parepare bertambah. Data tanggal 12 Desember kemarin hanya enam orang, hari ini (Kamis, 13/12/2012) bertambah menjadi 10 orang. Pembatalan terjadi karena rumah sakit kehabisan obat anastesi (bius). Hal itu terungkap dalam data di papan pengumuman pasien di ruang Asoka, Kamar II, RSUD Andi Makkasau, Kota Parepare.

Rusnaeni yang menunggui suaminya mengaku, telah tiga kali mengalami pembatalan rencana operasi karena stok obat bius yang menipis. "Lihat saja di sekitar ruangan ini, 10 orang sudah batal atau ditunda operasinya karena pihak rumah sakit tidak mempunyai obat bius." ujar Rusnaeni.

Sementara  Nur yang menunggui anaknya mengaku, buah hatinya itu telah lima hari menunggu jadwal operasi  "Pihak rumah sakit hanya mengatakan, sabar ya bu, padahal anak saya sudah menderita dan harus segera dioperasi," ujar Nur.

Sementara Plt, Direktur RSUD A Makkasau, Dr Jamal, terus mengatakan bahwa stok obat di rumah sakit itu aman. 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com