Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Tiga Balon Cagub/Cawagub Jabar Jalani Pemeriksaan Kesehatan

Kompas.com - 24/11/2012, 11:14 WIB

BANDUNG, KOMPAS.com - Tiga bakal calon pasangan gubernur/wakil gubernur Jawa Barat 2013, Ahmad Heryawan-Deddy Mizwar, Dede Yusuf-Lex Laksamana, dan Rieke Dyah Pitaloka-Teten Masduki, menjalani pemeriksaan kesehatan di Paviliun Parahyangan Rumah Sakit Hasan Sadikin Bandung, Sabtu (24/11/2012).

Bakal calon pasangan cagub/cawagub Jabar yang pertama kali datang ke RS Hasan Sadikin ialah Ahmad Heryawan-Deddy Mizwar, keduanya datang ke rumah sakit sekitar jam 06.30 WIB dengan menaiki delman.

Mengenakan kemeja berwarna putih Ahmad Heryawan dan Deddy Mizwar langsung disambut komisioner KPU Jawa Barat yang menunggu di lobi Paviliun Parahyangan RS Hasan Sadikin Bandung.

Bakal calon pasangan cagub/cawagub Jabar kedua yang hadir adalah Dede Yusuf-Lex Laksamana, keduanya datang ke RS Hasan Sadikin menggunakan sepeda dari Hotel Aston Primera Pasteur.

Dan pasangan terakhir yang datang ialah cagub/cawagub Jabar yang diusung oleh PDI Perjuangan yakni Rieke Dyah Pitaloka dan Teten Masduki. Pasangan Paten ini, datang sekitar pukul 07.20 pagi ke RS Hasan Sadikin dengan menaiki mobil Toyota Inova warna putih. 

Kedatangan Rieke-Teten tersebut terlambat sekitar 20 menit dari waktu yang ditetapkan oleh KPU Jawa Barat. Teten Masduki mengatakan keduanya datang terlambat karena semalam suami Rieke Dyah Pitaloka, yakni Donny Gahral Adian terkena sakit muntaber dan saat ini sedang dirawat di Rumah Sakit Borromeus Bandung.

Sementara itu, Ketua Pokja Pencalonan Pilgub Jabar 2013 Teten Setiawan mengatakan rencananya pemeriksaan pada tiga pasangan ini satu orang bakal calon gubernur/wakil gubernur memakai satu ruang pemeriksaan.

"Jadi nantinya itu Sebelum pemeriksaan para calon mendapat paparan awal," kata dia.

Menurut dia, KPU Jawa Barat menyerahkan seluruh mekanisme pemeriksaan pada pihak RSHS Bandung. Pihaknya menambahkan, jumpa pers terkait hasil pemeriksaan kesehatan ketiga balon pasangan cagub/cawagub Jabar tersebut akan diadakan siang ini sekitar pikul 14.00 WIB.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
    Video rekomendasi
    Video lainnya


    Terkini Lainnya

    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    komentar di artikel lainnya
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Close Ads
    Bagikan artikel ini melalui
    Oke
    Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com