Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Tidak Ada Korban Jiwa dalam Bentrok di Bekri

Kompas.com - 09/11/2012, 16:26 WIB
Yulvianus Harjono

Penulis

GUNUNG SUGIH, KOMPAS.com — Kepala Polda Lampung Brigadir Jenderal (Pol) Jodie Rooseto menegaskan, tidak ada korban jiwa dalam bentrok warga di Bekri, Lampung Tengah, Provinsi Lampung. Hal ini ia tegaskan terkait munculnya isu di masyarakat yang menyebutkan ada warga yang tewas dalam bentrok di Bekri pada Kamis (9/11/2012) sore.

Satu-satunya korban jiwa terkait pertikaian itu, menurut polisi, adalah Khaerul Anwar (29), warga Kampung Buyut, Kecamatan Gunung Sugih. Khaerul tewas akibat diamuk sekelompok warga Bekri, yang kemudian memicu bentrokan tersebut.

Namun, polisi masih mendalami penyebab bentrokan yang mengakibatkan puluhan rumah dirusak itu. Penyebabnya masih simpang siur. Polisi juga tengah mengusut pihak-pihak yang memicu bentrokan itu.

Pagar kawat melintang di jalan yang menuju lokasi pengungsian warga Bekri, Lampung Tengah, Provinsi Lampung, Jumat (9/11/2012).

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com