Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

140.700 Anak Dimunisasi Difteri

Kompas.com - 01/11/2012, 19:13 WIB
Runik Sri Astuti

Penulis

MADIUN, KOMPAS.com -- Sebanyak 140.700 anak usia mulai dua bulan hingga 15 tahun di Kabupaten Madiun, Jawa Timur, menjadi sasaran imunisasi difteri. Ini karena Kabupaten Madiun termasuk satu dari 19 kabupaten/kota di Jawa Timur yang mengalami kejadian luar biasa (KLB) difteri.

"Selama 2012 ini ditemukan lima orang penderita di Desa Kaibon, Kecamatan Geger dan Desa Tiron, Kecamatan Madiun," kata Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Madiun Aries Nugroho, Kamis (1/11/2012).

Imunisasi difteri massal ini akan dilakukan mulai awal November 2012. Kegiatan ini merupakan bagian dari sub Pekan Imunisasi Nasional. Difteri merupakan penyakit menular yang menyerang saluran pernafasan atas, seperti tonsil, faring, dan hidung.

Penyakit ini berbahaya karena bisa menyebabkan kematian. Pencegahan penyakit ini dilakukan melalui imunisasi dasar lengkap.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com