Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Dicari, Tokoh Mirip Bung Tomo

Kompas.com - 08/10/2012, 18:28 WIB
Kontributor Surabaya, Achmad Faizal

Penulis

SURABAYA, KOMPAS.com - Untuk tetap melestarikan dan mewarisi nilai-nilai perjuangan pahlawan nasional Bung Tomo dan menyambut peringatan Hari Pahlawan tahun ini, kembali digelar Bung Tomo Award. Event ini mencari tiga orang warga Surabaya yang memiliki figur dan ketokohan mirip Bung Tomo.

Bung Tomo Award 2012, kata Ketua Panitia Penyelenggara Ananto Sudihutomo, adalah salah satu rangkaian kegiatan peringatan Hari Pahlawan setiap 10 November yang sudah digelar sejak pertengahan September lalu.

''Even ini untuk mewarisi nilai-nilai yang diperjuangkan Bung Tomo, meskipun bukan dalam konteks perjuangan kemerdekaan,'' katanya kepada wartawan, Senin (8/10/2012).

Ada beberapa kriteria yang dicari, antara lain warga asli Surabaya; memiliki sifat kepeloporan; pengabdian di bidang yang ditekuni; aktivitasnya bukanlah profesi sehari-hari untuk memenuhi biaya kehidupannya dan; kegiatannnya itu mampu menginspirasi dan memberi manfaat kepada masyarakat luas. Nominator juga tidak pernah menerima penghargaan sejenis dari lembaga lain, dan tidak sedang dalam ketetapan hukum pidana dan perdata.

''Pengusul bukan dari dirinya sendiri atau panitia penyelenggara, melainkan dari masyarakat sendiri,'' tambahnya.

Selain Bung Tomo Award, kegiatan lain yang digelar panitia adalah lomba pidato Bung Tomo, donor darah, dan seminar Nasional ''Surabaya Kota Pahlawan'' (27 Oktober), teatrikal terbunuhnya Jendral Mallaby (30 Oktober), dan puncak acara pada 10 November akan digelar parade juang di Tugu Pahlawan, panggung musik dan teater, serta penganugerahan Bung Tomo Award 2012.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com