Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

12 Siswa Nongkrong Saat Jam Sekolah Diciduk

Kompas.com - 02/10/2012, 18:05 WIB
Kontributor Kendari, Kiki Andi Pati

Penulis

KENDARI, KOMPAS.com - Sebanyak 12 siswa SMP terjaring razia pelajar yang dilakukan oleh Dinas Pendidikan Kota Kendari, Provinsi Sulawesi Tenggara, Selasa (2/10/2012).

Razia disiplin pelajar yang rutin dilakukan Disdik Kota Kendari ini berhasil menjaring 12 siswa yang sedang berkeliaran di luar sekolah.

"12 siswa yang kami tangkap ini merupakan siswa SMP Muhammadiyah kelas VII dan VIII, mereka ini kami dapat di sekitar kota lama, sedang duduk-duduk, tetapi belum jam istrahat, sehingga kami ambil dan antarkan langsung di sekolahnya, kami berurusan dengan guru piketnya karena kepala sekolahnya tidak di tempat," kata Koordinator Patroli Siswa, Nuryanto.

Selain menjaring 12 siswa, tim patroli juga sempat terlibat aksi kejar-kejaran dengan dua siswa SMA. Namun kedua sisa itu tidak berhasil ditangkap. "Tadi sempat dua siswa SMA yang kami kejar, tapi kami tidak dapat, sehingga tidak dapat teridentifikasi," jelasnya.

Menurutnya, razia pelajar ini rutin dilakukan Disdik untuk mengantisipasi banyaknya siswa yang berkeliaran pada saat jam pelajaran.

"Akhir-akhir ini banyak siswa sering berkeliaran pada saat jam pelajaran, mudah-mudahan dengan razia rutin yang sering kami lakukan, siswa tidak berkeliaran lagi pada saat jam pelajaran," katanya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com