Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Rieke-Teten Menarik dan Fenomenal

Kompas.com - 25/09/2012, 19:39 WIB
Sutta Dharmasaputra

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Wacana duet Rieke Diah Pitaloka-Teten Masduki yang akan maju dalam Pilkada Jabar, menarik banyak perhatian bahkan dinilai fenomenal.

Direktur Eksekutif Komunikasi Lembaga Survey Indonesia (LSI), Burhanuddin Muhtadi, misalnya, memprediksi majunya duet Rieke Teten akan membuat Pilkada Jabar menjadi lebih menarik.

"Selama ini, Dede Yusuf (petahana Wagub) relatif lebih memimpin. Rieke-Teten akan menjadi alternatif yang kredibel yang layak dipertimbangkan pemilih Jabar," kata Burhanuddin, Selasa (25/9/2012) petang.

Menurut Burhanuddin, Rieke-Teten punya rekam jejak yang baik.

"PDIP juga akan mendapat insentif elektoral, jika berani mengusung Rieke-Teten," kata Burhanuddin.

DPP PDIP, Andreas Pareira, yang juga mantan Wakil Ketua DPD PDIP Jabar 2005-2010 berkeyakinan, duet Rieke-Teten bisa fenomenal.

"Dalam dua hari ini luar biasa. Banyak respon masyarakat di dunia maya terhadap Rieke dan Teten untuk Pilgub Jabar. Ini fenomenal," ujar Andreas.

Andreas menduga respon positif muncul, karena Rieke maupun Teten adalah figur populis yang dikenal luas. Rieke bukan hanya dikenal sebagai artis, tapi juga punya reputasi sebagai anggota DPR RI dari Fraksi PDIP. Teten adalah aktivis antikorupsi yang mempunyai reputasi nasional bahkan internasional.

"Teten juga pribadi yang humble, rendah hati," ujarnya.

Menurut Andreas, PDIP memang baru akan memutuskan nama calon secara resmi pada bulan Oktober ini. Namun belajar dari Pilkada DKI dalam menentukan cagub/cawagub Jabar, PDIP akan memilih tokoh merakyat, serta dengan terbuka mempertemukan aspirasi rakyat secara umum dan aspirasi kader partai.

"Sinergi antara kelompok strategis di masyarakat dan kader-kader partai, melahirkan militansi yang tinggi," kata Andreas.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com