Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Persiapan Pemungutan Suara Tuntas

Kompas.com - 19/09/2012, 21:11 WIB
Agustinus Handoko

Penulis

PONTIANAK, KOMPAS.com — Persiapan untuk pemungutan suara Pemilihan Kepala Daerah Kalimantan Barat pada Kamis besok sudah tuntas, Rabu (19/9/2012)..

Komisi Pemilihan Umum Kalbar yakin, pemungutan suara bisa dilakukan serentak di 11.009 tempat pemungutan suara.

Ketua KPU Kalbar AR Muzammil mengatakan, distribusi kotak suara sudah sampai di tempat pemungutan suara. "Sampai Rabu sore, berdasarkan laporan dari KPU kota dan kabupaten, surat suara sudah terdistribusi dengan baik," kata Muzammil.

Ada beberapa wilayah yang infrastruktur jalannya kurang bagus, terutama di kawasan hulu Kalbar.

Namun, pendistribusian logistik bisa berjalan sesuai jadwal. Pilkada Kalbar diikuti oleh empat pasang calon, yakni Cornelis/Christiandy Sanjaya, Armyn Ali Anyang/Fathan A Rasyid, Morkes Effendi/Burhanuddin A Rasyid, dan Abang Tambul Husin/Barnabas Simin.

 

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com