Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Meski Terkendala Demografi, PAUD Kalteng Cukup Baik

Kompas.com - 16/09/2012, 19:05 WIB
Dwi Bayu Radius

Penulis

PALANGKARAYA, KOMPAS.com- Angka partisipasi kasar (APK) pendidikan anak usia dini (PAUD) di Kalimantan Tengah dinilai cukup baik meski punya kendala dari sisi demografi. Kalteng memiliki APK 35,71 persen atau di atas rata-rata nasional 34,54 persen.

Direktur Jenderal PAUD Non Fomal dan Informal, Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemdikbud), Lydia Freyani Hawadi di Palangkaraya, Kalteng, Minggu (16/9/2012), mengatakan, pihaknya berharap, pemerintah provinsi serta kabupaten/kota di Kalteng bisa terus meningkatkan APK PAUD.

Menurut Direktur Pembinaan PAUD, Direktorat Jenderal PAUD Non Formal dan Informal Kemdikbud, Erman Syamsuddin, tingkat pelaksanaan PAUD di Kalteng cukup baik. Padahal, pelaksanaan PAUD bisa dikatakan sulit karena secara demog rafi, di Kalteng terdapat banyak sungai. "Itu perlu diteliti lebih jauh," katanya.

Menurut Erman, Kalteng menduduki peringkat APK PAUD ke-9 di Indonesia. Di provinsi itu, APK PAUD tertinggi dicapai Kota Palangkaraya sebesar 65,49 persen, disusul Kabupaten G unung Mas sebesar 55,35 persen, dan Kabupaten Murung Raya sebesar 50,21 persen.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com