Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Getaran Terasa dari Mataram hingga Yogyakarta

Kompas.com - 04/09/2012, 02:34 WIB

JAKARTA, KOMPAS.com — Getaran gempa berkekuatan 6,5 skala Richter (SR), Selasa (4/9/2012) dini hari tadi, dilaporkan terasa dari Mataram, Nusa Tenggara Barat; hingga Yogyakarta. Getaran dengan kekuatan bervariasi dari II-III modified mercally intencity (MMI) atau tergolong lemah.

Menurut laporan yang dilansir United States Geological Survey (USGS), setidaknya sudah 7 orang melaporkan telah merasakan getaran. Masing-masing 1 laporan di Yogyakarta dengan kekuatan II MMI, Malang III MMI, Lawang 3 MMI, Denpasar II MMI, Kuta III MMI, Ubud III MMI, dan 2 laporan di Mataram dengan III MMI.

Seperti diberitakan sebelumnya, gempa 6,5 SR berpusat di palung Jawa sekitar 301 km barat daya Banyuwangi, Jawa Timur, atau 308 km barat daya Denpasar pada Selasa pukul 01.23 WIB. Pusat gempa tepatnya berada di koordinat 11,07 Lintang Selatan dan 113,86 Bujur Timur pada kedalaman 10 km.

MMI adalah skala untuk mengukur getaran gempa yang dirasakan dari I atau tidak terasa hingga X+ atau ekstrem yang berdampak sangat merusak struktur bangunan. Besar kecilnya kekuatan gempa yang dirasakan tergantung skala magnitud gempa dan jarak lokasi dari pusat gempa.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com