Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Terduga Teroris Langsung Dibawa ke Jakarta

Kompas.com - 30/08/2012, 19:27 WIB
Dian Maharani

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com — Terduga teroris yang ditangkap Densus 88 di Bandung, Jawa Barat, Kamis (30/8/2012) pagi, langsung dibawa ke Jakarta untuk menjalani pemeriksaan lebih lanjut oleh penyidik Polri. Terduga teroris MK (27) bekerja sebagai programmer di salah satu pengelolaan jasa informatika.

"Tersangka langsung dibawa ke Jakarta untuk disidik lebih lanjut oleh Mabes Polri," ujar Kepala Divisi Humas Polri Inspektur Jenderal Anang Iskandar melalui pesan singkat, Kamis (30/8/2012) malam.

Sebelumnya, terduga teroris berinisial MK ditangkap tanpa perlawanan di daerah Arcamanik, Kota Bandung, sekitar pukul 08.30. Dia diamankan dari kantornya yang bergerak di bidang aplikasi lunak dan jaringan.

Kemudian, kepolisian menggeledah kantor perusahaan software, di Jalan Golf 3 B4-26, Kompleks PU Binamarga Blok 4, Cisaranten Bina Harapan, RT 003 Nomor 10, Kecamatan Arcamanik, Bandung, sekitar pukul 12.30 siang. Polisi juga menggeledah perumahan Cluster Pawenang di Arcamanik. Polisi menyita satu komputer, satu laptop, puluhan keping CD, dan satu buku tebal.

Saat penggeledahan, tiga tetangga MK hadir menyaksikan bersama istri serta anaknya yang masih berusia dua tahun. Kepolisian daerah Jawa Barat ikut mengamankan wilayah dan penggeledahan saat itu. Penggeledahan berlangsung pukul 12.30 dan rampung sekitar pukul 15.00. MK dibawa pergi dengan mobil hitam, sementara anak dan istrinya masih ada di dalam rumah.

"Polda Jabar bantu pengamanan wilayah pada saat penangkapan dan penggeledahan," lanjut Anang.

Kapolsek Arcamanik Komisaris I Ketut Adi Purnama menuturkan, MK diduga memiliki kaitan dengan gerakan terorisme meski belum jelas jaringan yang dimaksud. "Kemungkinan dia terlibat karena keahliannya dengan internet," kata Adi.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

KPK Cek Langsung RSUD Sidoarjo Barat, Gus Muhdlor Sudah Jalani Rawat Jalan

KPK Cek Langsung RSUD Sidoarjo Barat, Gus Muhdlor Sudah Jalani Rawat Jalan

Nasional
Bertemu Presiden PKS, Surya Paloh Akui Diskusikan Langkah Politik di Pemerintahan Prabowo-Gibran

Bertemu Presiden PKS, Surya Paloh Akui Diskusikan Langkah Politik di Pemerintahan Prabowo-Gibran

Nasional
Respons Jokowi dan Gibran Usai Disebut PDI-P Bukan Kader Lagi

Respons Jokowi dan Gibran Usai Disebut PDI-P Bukan Kader Lagi

Nasional
Wapres Ma'ruf Amin Doakan Timnas Indonesia U-23 Kalahkan Korsel

Wapres Ma'ruf Amin Doakan Timnas Indonesia U-23 Kalahkan Korsel

Nasional
Soal Ahmad Ali Bertemu Prabowo, Surya Paloh: Bisa Saja Masalah Pilkada

Soal Ahmad Ali Bertemu Prabowo, Surya Paloh: Bisa Saja Masalah Pilkada

Nasional
Prabowo Sangat Terkesan Anies-Muhaimin Hadiri Penetapan Hasil Pilpres 2024

Prabowo Sangat Terkesan Anies-Muhaimin Hadiri Penetapan Hasil Pilpres 2024

Nasional
Prabowo: Saya Enggak Tahu Ilmu Gus Imin Apa, Kita Bersaing Ketat…

Prabowo: Saya Enggak Tahu Ilmu Gus Imin Apa, Kita Bersaing Ketat…

Nasional
Prabowo: PKB Ingin Terus Kerja Sama, Mengabdi demi Kepentingan Rakyat

Prabowo: PKB Ingin Terus Kerja Sama, Mengabdi demi Kepentingan Rakyat

Nasional
Jokowi: UU Kesehatan Direvisi untuk Permudah Dokter Masuk Spesialis

Jokowi: UU Kesehatan Direvisi untuk Permudah Dokter Masuk Spesialis

Nasional
Cak Imin Titipkan Agenda Perubahan PKB ke Prabowo, Harap Kerja Sama Berlanjut

Cak Imin Titipkan Agenda Perubahan PKB ke Prabowo, Harap Kerja Sama Berlanjut

Nasional
Gibran Cium Tangan Ma'ruf Amin Saat Bertemu di Rumah Dinas Wapres

Gibran Cium Tangan Ma'ruf Amin Saat Bertemu di Rumah Dinas Wapres

Nasional
KPK Pecat 66 Pegawai yang Terlibat Pungli di Rutan

KPK Pecat 66 Pegawai yang Terlibat Pungli di Rutan

Nasional
Program Makan Siang Gratis Masih Dirumuskan, Gibran: Jumlah Penerima Segera Kami Pastikan

Program Makan Siang Gratis Masih Dirumuskan, Gibran: Jumlah Penerima Segera Kami Pastikan

Nasional
Wapres: Prabowo Lanjutkan Pemerintahan Jokowi, Tak Perlu Transisi

Wapres: Prabowo Lanjutkan Pemerintahan Jokowi, Tak Perlu Transisi

Nasional
Jokowi Disebut Akan Berikan Satyalancana ke Gibran dan Bobby, Istana: Tak Ada Agenda ke Surabaya

Jokowi Disebut Akan Berikan Satyalancana ke Gibran dan Bobby, Istana: Tak Ada Agenda ke Surabaya

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com