Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Terminal Kalideres Lakukan Uji Laik Kendaraan Mudik

Kompas.com - 10/08/2012, 16:22 WIB
Bima Setiyadi

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Jelang Hari Raya Idul Fitri, mudik sudah menjadi budaya untuk warga Jakarta yang mayoritas pendatang. Segala moda transportasi akan laris manis menjadi pengantar untuk pulang kampung. Dinas Perhubungan DKI Jakarta pun ingin memberikan kualitas pelayanan, kenyamanan, dan keselamatan kepada para pemudik.

Untuk mewujudkan peningkatan pelayanan itu, beberapa tempat pusat pemberangkatan kendaraan harus di uji kelaikannya. Salah satunya yakni Terminal Kalideres yang pada hari ini melakukan uji laik kendaraan Antar Kota Antar Propinsi (AKAP).

"Sekitar 300 bus AKAP kami sediakan di Terminal Kalideres. Jika dalam uji laik ini ada yang tidak lulus, maka tidak diberangkatkan," terang Kepala Terminal Kalideres Hengky Sitorus di Jakarta, Jumat (10/8/2012).

Ia menuturkan, uji kelaikan ini dilihat dari KIR/STNK yang masih berlaku, alat pembersih kaca (wiper) yang masih berfungsi, lampu-lampu, sistem kemudi, baut-baut roda, as roda, tabung pemadam, alat pemukul kaca serta emisi gas yang laik.

Mengenai pengemudi yang juga sering kali menjadi pemicu kecelakaan, pihaknya juga mengecek SIM dan bekerja sama dengan dinas kesehatan dan BNN untuk melakukan tes urine.

"Karena bus-bus AKAP di Perusahaan Otobus (PO) Terminal Kalideres ini mayoritas tujuan Sumatera. Oleh karenanya kami fokuskan pemeriksaan ke bus-bus menuju Sumatera. Untuk puncak arus mudik diperkirakan H-7," tutupnya.

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
    Video rekomendasi
    Video lainnya


    Terkini Lainnya

    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    komentar di artikel lainnya
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Close Ads
    Bagikan artikel ini melalui
    Oke
    Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com