Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Gencar, Pemberantasan Sarang Nyamuk

Kompas.com - 15/03/2012, 20:40 WIB
Amanda Putri Nugrahanti

Penulis

BOYOLALI, KOMPAS.com — Pemerintah Kabupaten Boyolali, Jawa Tengah, menggencarkan gerakan pemberantasan sarang nyamuk untuk mencegah terjadinya penyakit demam berdarah dengue (DBD). Angka kejadian DBD di Boyolali pada tahun 2012 cenderung meningkat dibandingkan dengan tahun sebelumnya.

Wakil Bupati Boyolali Agus Purmanto, seusai penyemprotan di Desa Kaligenthong, Kecamatan Ampel, menyebutkan, sebanyak 13 dari 19 kecamatan merupakan endemis DBD. Untuk itu, langkah-langkah pencegahan seperti pemberantasan sarang nyamuk dan pemantauan jentik nyamuk harus digencarkan.

Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Boyolali, Syamsudin, menyebutkan, angka kejadian DBD cenderung meningkat. Pada tahun 2011 DBD berjumlah 25 kasus, sedangkan di awal tahun 2012 DBD sudah mencapai 23 kasus.

Ia memperkirakan, potensi terjadinya DBD bisa sampai Mei 2012, sesuai dengan perkiraaan musim hujan.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com