Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

20 Siswa Kesurupan

Kompas.com - 09/02/2012, 20:05 WIB
Regina Rukmorini

Penulis

MAGELANG, KOMPAS.com - Sebanyak 20 siswa kelas VII E dan VII F SMP Negeri 1 Sawangan, Kecamatan Sawangan, Kabupaten Magelang, Kamis (9/2/2012), kesurupan.

Kejadian ini diawali dua siswa, yang tiba-tiba menjerit-jerit keras saat jam pelajaran. Perilaku serupa akhirnya juga diikuti 18 siswa lainnya. Mayoritas dari mereka adalah perempuan.

Wakil Kepala SMP Negeri 1 Sawangan Bidang Humas, Gunawan Sulistiono, mengatakan, kejadian aneh ini diawali satu orang siswa yang pingsan pada Senin (6/2/2012) lalu. Setelah siuman, siswa itu menunjukkan perilaku yang janggal.

Kejadian ini kembali berulang pada Kamis ini. Seluruh siswa yang kesurupan ditangani petugas puskesmas dan dibantu sejumlah ahli supranatural.

Setelah agak tenang, seluruh siswa tersebut pulang ke rumah masing-masing. Siswa dua kelas itu pun akhirnya dipulangkan lebih awal.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com