Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Penutupan Bendungan Diakhiri

Kompas.com - 14/12/2011, 14:44 WIB
Ingki Rinaldi

Penulis

PADANG, KOMPAS.com- Bendungan di Kampung Patamuan, Kelurahan Lambung Bukik, Kecamatan Pauh, Kota Padang, Sumatera Barat, Rabu (14/12/2011), kembali dibuka. Sebelumnya sebagian warga menutup bendungan yang dipergunakan untuk membangkitkan turbin PLTA Kuranji PT Semen Padang itu sejak sepekan sebelumnya.

Penutupan bendungan tersebut terkait tuntutan sebagian warga pada PT Semen Padang.

Wakil Forum Komunikasi Anak Nagari Pauh, Muhammad Yasir Koto mengatakan, tuntutan itu termasuk perhatian perusahaan itu kepada masyarakat sekitar. "Seperti kampung ini, hingga saat ini belum juga dialiri listrik," kata Yasir saat berada di Kampung Ubi, Kelurahan Lambung Bukik, Kecamatan Pauh yang juga berdekatan dengan bendungan tersebut.

Sementara Sekretaris PT Semen Padang, Firdaus mengatakan, pihaknya siap untuk berdialog secara transparan terkait persoalan itu. Namun ia mengatakan, dialog hendaknya dilakukan berdasarkan keterwakilan institusi resmi dan bukan perorangan.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com