Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Massa Mulai Padati Lapangan Theys Sentani

Kompas.com - 01/12/2011, 09:15 WIB
Josie Susilo Hardianto

Penulis

JAYAPURA, KOMPAS.com- Massa yang berasal dari berbagai wilayah di sekitar Kabupaten Jayapura mulai memadati lapangan Taman Peringatan Kemerdekaan dan Pelanggaran Hak Asasi Manusia Papua, Sentani, Kabupaten Jayapura. Mereka hendak mengikuti peringatan 50 tahun kemerdekaan Bangsa Papua, 1 Desember. Peringatan 50 tahun itu juga dimaknai sebagai jubelium, atau Tahun Pembebasan dari Tuhan.

Aparat keamanan sudah berjaga-jaga sejak pagi hari. Mereka juga menyiagakan kendaraan taktis.

Jalan penghubung antara Sentani, Abepura, dan Jayapura relatif lengang. Siswa-siswa yang bersekolah di sekitar lapangan yang hendak digunakan untuk peringatan diliburkan.

Meskipun beberapa pemilik toko memilih untuk menutup gerai mereka, bank-bank yang beroperasi di Sentani tetap beraktifitas seperti biasa. Kompleks kantor Pemerintah Kabupaten Jayapura tampak sepi.

Seorang warga Sentani yang hendak mengurus KTP di kompleks itu terpaksa kembali. "Katanya besok saja," kata Yan, warga Sentani.

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
    Video rekomendasi
    Video lainnya


    Terkini Lainnya

    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    komentar di artikel lainnya
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Close Ads
    Bagikan artikel ini melalui
    Oke
    Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com