Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kapolda Kalbar: Masyarakat Sepakat Jaga Keamanan

Kompas.com - 19/10/2011, 16:39 WIB
Agustinus Handoko

Penulis

PONTIANAK, KOMPAS.com - Kepala Kepolisian Daerah Kalimantan Barat mengungkapkan, masyarakat Balai Berkuak dan sekitarnya di Kecamatan Simpang Hulu, Kabupaten Ketapang, Kalimantan Barat sudah sepakat untuk menciptakan stabilitas keamanan.

Satuan Brigade Mobil Polda Kalbar akan ditarik setelah melihat perkembangan situasi pada Rabu (19/10/2011). Demikian diungkapkan Kepala Kepolisian Daerah Kalimantan Barat Brigadir Jenderal (Pol) Sukrawardi Dahlan, terkait perkembangan keamanan di Balai Berkuak pasca pembakaran markas Polsek Simpang Hulu, rumah dinas kapolsek, dan asrama.

"Masyarakat sepakat menjaga harmoni. Mereka juga akan turut membantu membangun kembali polsek yang rusak," kata Sukrawardi.

Penempatan satu kompi Satuan Brimob di Balai Berkuak, kata Sukrawardi, akan dilihat perkembangannya pada Rabu ini. "Situasi pada Rabu ini akan dilihat seperti apa. kalau semua pihak sudah yakin aman, mungkin akan segera ditarik," kata Sukrawardi.

Terkait kasus dugaan asusila yang dilakukan oleh Brigadir Satu RG yang kemudian memicu amarah masyarakat, Sukrawardi mempersilahkan masyarakat untuk menyampikan temuan mereka.

"Kalau ada orangnya, silakan dibawa orangnya. Kalau ada barang buktinya, silahkan diserahkan. Itu penting untuk melihat fakta sesungguhnya. Jangan sampai kita menjatuhkan sanksi tanpa berdasarkan fakta," kata Sukrawardi.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com