Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jalan Rusak, Warga Tanam Pohon Pisang

Kompas.com - 29/07/2011, 16:02 WIB

BANTUL, KOMPAS.com — Warga Pedukuhan Bangen, Desa Bangunjiwo, Kecamatan Kasihan, Bantul, DI Yogyakarta, menanam puluhan pohon pisang di sepanjang jalan kampung mereka. Aksi tanam pohon pisang di badan jalan ini dilakukan sebagai bentuk kekesalan warga karena jalan yang rusak parah akibat aktivitas truk pengangkut tanah uruk sejak awal bulan Juli.

"Setiap hari ada puluhan truk pengangkut tanah lewat, sekarang rusak parah dan ini membahayakan motor atau sepeda yang lewat. Karena itu, kami tanam pohon pisang saja biar diperhatikan," kata Fatoni, warga Bangen.

Berdasarkan pemantauan, jalan sepanjang 1,5 kilometer yang melintasi Pedukuhan Bangen ini, sekitar 1 kilometer sudah berlubang dan bergelombang. Padahal, jalan ini merupakan jalur utama untuk aktivitas warga. 

Kebanyakan warga mengaku tidak diberitahu kalau ada kegiatan proyek pertambangan tanah uruk di salah satu pekarangan milik warga. Warga juga tidak tahu apakah pihak petambang sudah mempunyai izin.

Puluhan warga sempat mendatangi kantor Polsek Kasihan untuk mengadu. Petugas sudah memediasi dengan pihak petambang, PT IND. Dalam kesepakatannya, pihak petambang berjanji akan memperbaiki jalan yang rusak tersebut. Namun, warga tetap menuntut pertambangan dihentikan hingga jalan diperbaiki.

Sementara itu, dikonfirmasi kepada Kepala Bidang Konservasi Dinas Sumber Daya Air Kabupaten Bantul, Iswahyu Hardani, mengatakan belum ada izin terkait pertambangan tanah uruk di Pedukuhan Bangen. "Kami belum menerima permohonan izin penambangan di tempat itu, pemberitahuan juga tidak ada. Jika masih ada kegiatan penambangan maka akan kami tutup," kata Iswahyu.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com