Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Lapor Uang Hilang, Polisi Malah Curiga

Kompas.com - 20/05/2011, 09:19 WIB

GUNUNG KIDUL, KOMPAS.com —  Hengki Saputro (22), karyawan perusahaan plastik, warga Trimulyo, Kecamatan Jetis, Bantul, mengaku kehilangan uang setoran dagangan senilai Rp 40 juta. Hengki mengakui, uang yang disimpan di belakang jok mobil boks bernopol AB 8516 H raib, Kamis (19/5/2011) sore.

Mobil itu biasa digunakannya mengantarkan plastik di sejumlah toko di Wonosari, Gunung Kidul. Menurut pengakuan Hengki kepada polisi, ia bersama sopir mobil boks, Suprapto (30), berencana mengantar pesanan plastik sekaligus melakukan penagihan di sejumlah kios di Pasar Argosari, Wonosari.

"Seusai mengantar barang kepada pelanggan, saya kembali ke mobil dan tas putih berisi uang Rp 40 juta yang saya simpan di bawah jok mobil sudah tidak ada," kata Hengki.

Namun, petugas identifikasi dari Polres Gunung Kidul yang melakukan olah TKP justru mendapati adanya kejanggalan. Kerusakan pintu seperti yang diungkapkan dalam laporan ternyata tidak terbukti.

Di sisi lain, Suprapto memberikan keterangan berbelit-belit dan tidak sesuai dengan laporan saat dimintai keterangan. Salah satu keterangan yang janggal adalah ia mengaku, setelah mengantar barang, ia masuk lewat pintu mobil sebelah kiri, kemudian turun dari sebelah kanan. Padahal, jika dilihat dari letak parkir mobil tersebut, kemungkinan besar Suprapto berbohong karena mobil diparkir rapat dengan pagar pasar.

"Kemungkinan kejadian ini memang sudah direncanakan mengingat kejadian yang dilaporkan tidak sesuai dengan hasil olah TKP," kata petugas identifikasi yang enggan disebutkan namanya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com