Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Biodiesel dari Penampungan Limbah

Kompas.com - 08/04/2011, 04:00 WIB

Nawa Tunggal

Bahan Bakar Nabati Biodiesel dapat diperoleh di penampungan limbah cair rumah pemotongan hewan maupun limbah cair peternakan. Peneliti dari Institut Pertanian Bogor membuktikan itu. Mereka dapat memperoleh satu liter minyak kasar biodiesel per hari dari setiap rata-rata 156 meter persegi luas penampungan. 

Biodiesel itu diperoleh dari mikroalga, kata Prof Suprihatin, peneliti senior Departemen Teknologi Industri Pertanian, Fakultas Pertanian, Institut Pertanian Bogor (IPB), Rabu (6/4) di ruang kerjanya di Bogor, Jawa Barat.

Mikroalga merupakan fitoplankton. Mikroalga mudah ditemui di berbagai wilayah perairan. Berbagai jenis mikroalga banyak diteliti karena efisiensi fotosintesisnya tergolong paling tinggi dan kemampuan menghasilkan minyak (lipida) cukup tinggi pula.

Proses pembentukan biomassa mikroalga membutuhkan nutrient (bahan gizi). Bahan gizi ini seperti halnya pupuk bagi tanaman. Bahan gizi yang berlimpah dapat diperoleh dari limbah rumah pemotongan hewan serta peternakan.

”Pada prinsipnya, di setiap perairan asalkan memperoleh sinar matahari cukup dan mengandung zat gizi dapat ditumbuhkan mikroalga,” kata dia.

Menurut dia, limbah domestik dari rumah tangga di perkotaan maupun air dari lahan pertanian juga mengandung banyak bahan gizi yang baik untuk mengembangbiakkan mikroalga.

Cepat panen

Mikroalga tergolong cepat tumbuh sehingga dapat cepat memanen biodiesel. Dari penelitian Suprihatin dan rekan-rekannya, diperoleh tiga jenis mikroalga yang dominan tumbuh di media limbah cair dari rumah potong hewan dan peternakan. Ketiganya adalah Chlorella sp, Scenedesmus sp, dan Ankistrodesmus sp.

”Mikroalga mulai tumbuh subur setelah hari keempat. Kemudian memasuki fase kematian setelah 12 hari sampai 15 hari,” kata Suprihatin.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com