Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Wali Kota Yogya Pesan 100.000 Masker

Kompas.com - 30/10/2010, 15:56 WIB

YOGYAKARTA, KOMPAS.com Wali Kota Yogyakarta Herry Zudianto langsung bertindak untuk mengatasi hujan debu vulkanik Merapi yang menjangkau hingga wilayah Kota Yogyakarta. Herry telah menginstruksikan jajarannya untuk memesan 100.000 masker dari Jakarta untuk dibagikan kepada masyarakat.

"Karena stok masker yang ada saat ini terbatas, saya sudah memesan 100.000 (masker) ke Jakarta. Mudah-mudahan siang ini sudah bisa bertahap dikirim," kata Herry kepada Kompas, Sabtu (30/10/2010).

Pascaletusan dahysat Merapi dini hari tadi, Kota Yogyakarta yang terletak 30 km di selatan Merapi terkena imbas hujan debu vulkanik. Warga pun menyerbu apotek dan toko-toko penyedia masker hingga beberapa tempat kehabisan stok.

Untuk sementara, warga yang tidak terlalu berkepentingan diimbau agar berada di rumah. Jika harus keluar, maka mereka diminta memakai penutup hidung dari saputangan atau bahan apa pun untuk menghindari menghirup debu vulkanik.

Seperti diberitakan, Merapi kembali meletus eksplosif dini hari tadi dan menimbulkan getaran hingga radius 12 km. Letusan ini membawa awan panas besar berdurasi 22 menit ke arah selatan. Letusan itu juga disertai hujan pasir hingga radius 10 km. 

Kuatnya letusan dan embusan angin menerbangkan debu vulkanik hingga lebih dari 30 km ke arah selatan, menutupi Kota Yogyakarta dan sebagian Kabupaten Bantul.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
    Video rekomendasi
    Video lainnya


    Terkini Lainnya

    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    komentar di artikel lainnya
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Close Ads
    Bagikan artikel ini melalui
    Oke
    Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com