Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pesawat Presiden Diadang Hujan Angin

Kompas.com - 03/08/2010, 11:42 WIB

AMBON, KOMPAS.com - Setelah menghadiri puncak acara "Sail Banda 2010 dan mencanangkan Maluku sebagai Lumbung Ikan Nasional di Demaga Pelabuhan Yos Sudarso, Ambon, Maluku, Selasa (3/8/2010) siang,  Presiden Susilo Bambang Yudhoyono langsung menuju Bandar Udara Internasional Pattimura, Ambon.

Dengan menggunakan pesawat Kepresidenan 737-800 Garuda Indonesia, Presiden dan rombongan dijadwalkan menuju Bandar Udara Sultan Babullah, Ternate, Maluku Utara. Namun, meski rombongan sudah tiba di Bandara Pattimura, namun sampai menjelang pukul 14.00 WIT, belum terlihat tanda-tanda pesawat Kepresidenan akan lepas landas.

"Kalau hujan, Presiden biasanya minta tunggu sampai reda. Sebetulnya, kalau sudah terbang 10 menit, udaranya sudah clear," bisik seseorang, yang didengar Kompas, yang saat ini sudah berada di dalam pesawat bersama sebagian kecil rombongan Presiden lainnya.

Hujan lebat dan kadang-kadang gerimis memang terlihat masih turun membasahi landasan. Mendung dan hujan di Kota Ambon, sebenarnya sudah turun sejak Senin (2/8/2010) malam lalu hingga hari ini. Akibat hujan disertai angin, karpet merah yang sudah terpasang dari pintu ruang VIP Bandara Pattimura hingga dekat pintu depan pesawat terlihat basah kuyup. Kompas juga menyaksikan perwira TNI-AU dan Kapten Pilot Yudi Fajari turun untuk mendiskusikan cuaca dan kepastian penerbangan.

Beberapa petugas berlindung di balik jas hujan maupun sayap pesawat. Sejumlah spanduk milik bank nasional yang mendukung acara "Sail Banda 2010" juga tampak berjatuhan di pinggir jalan di sisi bandara.

Bahkan, sebuah baliho selamat datang yang berada di sisi pintu masuk ruang kedatangan VIP, yang bergambar Presiden dan sejumlah menteri bersama Gubernur Maluku Albert Karel Ralahalu sobek dan roboh. Sobekan berada tepat di antara gambar Gubernur Maluku yang tengah bersalaman dengan Presiden Yudhoyono.

Namun, baliho besar lainnya --yang berada di sisi lainnya ruang VIP Bandara Pattimura dan bergambar Presiden dan Ibu Negara Ny Ani berdamping-- terlihat tetap kokoh berdiri meskipun hujan angin terjadi sebelum kedatangan rombongan Presiden.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Wakil Ketua KPK Dinilai Punya Motif Buruk Laporkan Anggota Dewas

Wakil Ketua KPK Dinilai Punya Motif Buruk Laporkan Anggota Dewas

Nasional
Jokowi Ungkap Kematian akibat Stroke, Jantung dan Kanker di RI Capai Ratusan Ribu Kasus Per Tahun

Jokowi Ungkap Kematian akibat Stroke, Jantung dan Kanker di RI Capai Ratusan Ribu Kasus Per Tahun

Nasional
Temui Jokowi, Prabowo dan Gibran Tinggalkan Istana Setelah 2 Jam

Temui Jokowi, Prabowo dan Gibran Tinggalkan Istana Setelah 2 Jam

Nasional
AJI Nilai Sejumlah Pasal dalam Draf Revisi UU Penyiaran Ancam Kebebasan Pers

AJI Nilai Sejumlah Pasal dalam Draf Revisi UU Penyiaran Ancam Kebebasan Pers

Nasional
Ketua KPK Sebut Langkah Nurul Ghufron Laporkan Anggota Dewas Sikap Pribadi

Ketua KPK Sebut Langkah Nurul Ghufron Laporkan Anggota Dewas Sikap Pribadi

Nasional
Daftar Hari Besar Nasional dan Internasional Mei 2024

Daftar Hari Besar Nasional dan Internasional Mei 2024

Nasional
AHY Wanti-wanti Pembentukan Koalisi Jangan Hanya Besar Namun Keropos

AHY Wanti-wanti Pembentukan Koalisi Jangan Hanya Besar Namun Keropos

Nasional
Prabowo Presiden Terpilih, AHY: Kami Imbau Semua Terima Hasil, Semangat Rekonsiliasi

Prabowo Presiden Terpilih, AHY: Kami Imbau Semua Terima Hasil, Semangat Rekonsiliasi

Nasional
Prabowo: Jangan Jadi Pemimpin kalau Tak Kuat Diserang, Duduk di Rumah Nonton TV Saja

Prabowo: Jangan Jadi Pemimpin kalau Tak Kuat Diserang, Duduk di Rumah Nonton TV Saja

Nasional
Dewas Akan Sidangkan Dugaan Pelanggaran Etik Wakil Ketua KPK Nurul Ghufron 2 Mei

Dewas Akan Sidangkan Dugaan Pelanggaran Etik Wakil Ketua KPK Nurul Ghufron 2 Mei

Nasional
Prabowo-Gibran Tiba di Istana untuk Bertemu Jokowi

Prabowo-Gibran Tiba di Istana untuk Bertemu Jokowi

Nasional
AHY Sebut Lahan 2.086 Hektare di IKN Belum 'Clear', Masih Dihuni Warga

AHY Sebut Lahan 2.086 Hektare di IKN Belum "Clear", Masih Dihuni Warga

Nasional
Tak Persoalkan PKB Ingin Kerja Sama dengan Prabowo, PKS: Kita Enggak Jauh-jauh

Tak Persoalkan PKB Ingin Kerja Sama dengan Prabowo, PKS: Kita Enggak Jauh-jauh

Nasional
Bapanas Prediksi Harga Bawang Merah Normal 30-40 Hari ke Depan

Bapanas Prediksi Harga Bawang Merah Normal 30-40 Hari ke Depan

Nasional
PKS Jajaki Komunikasi dengan Prabowo

PKS Jajaki Komunikasi dengan Prabowo

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com