Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Waspada Bencana Longsor di Lebak

Kompas.com - 11/03/2010, 03:56 WIB

LEBAK, KOMPAS.com - Warga Kabupaten Lebak, Provinsi Banten, diminta waspada terhadap kemungkinan bencana longsor menyusul tingginya curah hujan dalam beberapa hari terakhir. "Kami berharap pada musim hujan ini warga waspada bencana longsoran tanah," kata Kepala Dinas Kesatuan Bangsa dan Perlindungan Masyarakat Kabupaten Lebak Ujang Badrudin, Rabu (10/3/2010).
    
Biasanya, lokasi yang rawan longsoran seperti daerah aliran sungai (DAS) dan pegunungan. Kedua lokasi tersebut, merupakan topografi di Kabupaten Lebak. Jika musim hujan, kawasan macam itu berpotensi bencana longsor dan banjir.
    
Dia mengimbau masyarakat yang tinggal di daerah rawan longsoran tanah lebih baik mengungsi ke tempat yang lebih aman jika hujan deras selama lima jam.
    
Bencana alam juga terjadi Senin (8/3/2010) lalu merobohkan lima rumah warga di Kampung Kompol, Desa Sangkanwangi, Kecamatan Leuwidamar. Sementara 100 kepala keluarga juga terancam terkena longsoran tanah. "Pada longsor itu tidak menimbulkan korban jiwa," ujarnya.
    
Menurut dia, selama sepekan terakhir ini curah hujan terus meningkat sehingga masyarakat harus waspada terhadap bencana longsor.
    
Saat ini, kata dia, titik-titik daerah longsor di Kabupaten Lebak di antaranya Kecamatan Leuwidamar, Cibeber, Cilograng, Cipanas, Lebak Gedong, Cimarga, Sajira, Muncang, Cigemblong, Panggarangan, dan Cirinten. "Daerah longsor itu berada pada dataran tinggi dan bantaran DAS," katanya.
    
Sementara itu, Saidin, warga Desa Sangkanwangi, Kecamatan Leuwidamar, Kabupaten Lebak, mengaku warga yang terkena longsoran tanah terpaksa mengungsi ke rumah saudara karena malam ini hujan masih berlanjut. "Kami tinggal di sini tidak merasa tenang jika hujan deras karena rawan longsor," katanya.
    
Dia menambahkan, pihaknya bersama warga lainnya meminta pemerintah daerah merelokasikan ke tempat yang lebih aman.
    
Sebab warga yang tinggal di Desa Sangkanwangi merasa ketakutan bila hujan lebih dari lima jam. "Kami sekeluarga mengungsi ke tempat lain jika hujan lebat karena takut terkena longsoran tanah," ujarnya.

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com