Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pertamina Jamin Ketersediaan Premium di Lombok

Kompas.com - 18/01/2010, 13:53 WIB

MATARAM, KOMPAS.com — Kepala Depo Pertamina Ampenan Moch S Suherman menjamin ketersediaan premium di Pulau Lombok dalam jumlah yang memadai, pasca-kebakaran Depo Pertamina Ampenan, Senin (18/1/2010) pukul 11.20 Wita.
     
"Kami jamin tidak ada kelangkaan premium. Stoknya cukup dan distribusinya akan tetap lancar," kata Suherman kepada wartawan sesaat setelah kobaran api di jaringan penampungan premium Depo Ampenan itu dapat dipadamkan.
    
Suherman mengatakan, yang terbakar itu hanya jaringan distribusi premium dari bak penampung utama ke terminal penampungan sehingga dapat segera diperbaiki dan kembali berfungsi seperti semula. Pihaknya pun masih bisa menggunakan bak penampung premium lain untuk kelancaran distribusi premium di Pulau Lombok, yang menjadi tanggung jawab Depo Pertamina Ampenan.
    
"Kami punya sembilan bak penampung, terdiri dari tiga bak utama dan enam bak pendukung, masing-masing jenis dua bak penampung sehingga distribusi premium tidak terganggu dan kami jamin tidak akan ada kelangkaan. Apalagi kapal tanker sudah merapat," ujarnya.
     
Suherman juga menegaskan bahwa sore ini pihaknya akan mendistrbusikan premium dan bahan bakar minyak lainnya sesuai kuota per hari. Khusus untuk premium, kuota di Pulau Lombok sebanyak 600-650 kl setiap hari.
     
"Pengguna kendaraan bermotor yang menggunakan premium tidak perlu panik dan antre di SPBU karena stok premium sesuai kebutuhan dan distribusinya ke konsumen tetap menjadi perhatian kami," ujarnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com