Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Diam-diam Susilo Latih Pencak Silat untuk Anak-anak

Kompas.com - 18/09/2009, 16:31 WIB

SOLO, KOMPAS.com — Sebelum rumah Susilo diserbu Densus 88, ternyata Susilo melatih beberapa anak laki-laki (SD dan SMP) dengan ilmu bela diri pencak silat. Latihan ini dilakukan secara diam-diam di rumahnya di Kampung Kepuhsari, Mojosongo, Jebres, Solo, sejak pertengahan Agustus 2009.

Hari Jumat (18/9) sore, wartawati Kompas mewawancarai tiga anak yang dilatih Susilo. Ketiga anak itu adalah Andika Bayu Pamungkas (12), Indro Purnomo (11), dan Kenvin Yovi Pratama (10). Mereka adalah anak tetangga Susilo.

Ketiganya mengaku mendapat tawaran dari Susilo untuk berlatih bela diri setelah mengikuti Taman Pengajian Al Quran yang digelar istri Susilo, Putri Munawaroh. “Kami habis pengajian, dilatih sama Mas Adib, diajari cara menangkis, cara menendang, memukul. Pokoke diajari bela diri,” cerita Indro.

Mereka mengatakan sempat bertanya kepada Susilo, untuk apa latihan bela diri. Susilo menjawab bahwa itu untuk menghadapi lawan atau teman, jika mereka bertengkar.

Pengakuan anak-anak ini baru disampaikan Kamis kemarin kepada orangtua mereka setelah anak-anak itu tahu bahwa Susilo adalah teroris. “Ya kaget, kok pak guru silat teroris,” ujar Andika.

Ditanya wartawan mengapa baru sekarang mengaku, Indro menjawab, selama ini Susilo melarang mereka memberi tahu kepada siapa pun, termasuk kepada orangtuanya.

Sampai saat ini, anak-anak itu masih mengalami trauma, mengingat peristiwa tembak-tembakan hari Rabu malam.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com