Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Danone Aqua Lanjutkan Pengadaan Akses Air Bersih di NTT

Kompas.com - 24/07/2009, 02:29 WIB

KUPANG, KOMPAS.com-Setelah proyek pertama dari program "Satu untuk Sepuluh" (SUS) rampung, Danone Aqua berencana melanjutkan program ini. Proyek kedua nanti dipastikan tetap di Provinsi Nusa Tenggara Timur (NTT).

SUS dianggap berhasil karena selain membantu akses air bersih, juga muncul kesadaran warga agar hidup lebih sehat. Selain itu, kerjasama Aqua dengan LSM dalam menjalankan program ini dianggap sebagai kemitraan paling bagus dan saling mendukung.

LSM mitra Danone adalah Action Contre la Faim (ACF) dan Yayasan Ndua Ate (Yasna). Program SUS dijalankan di 52 dusun pada 14 kecamatan di Kabupaten Timor Tengah Selatan, NTT, yakni Kecamatan Boking, Amanatun Utara, Toianas, dan Noebana.

Dusun-dusun itu di pegunungan, belum terjamah listrik dan ada di pelosok. Aspal jalan tak melintasi dusun-dusun tersebut. Proyek pertama SUS dimulai sejak pertengahan Juni 2007 dan berakhir 31 Juli 2009. Warga sendiri yang mengerjakan pembangunan fisiknya.

Pengambilan air dari sumber di pegunungan, menggunakan sistem perpipaan (memanfaatkan gaya gravitasi) dan pompa hidran (tanpa listrik) untuk daerah yang di atas sumber air. Warga mengambil air bersih ini di 19 kran dan 45 sumur. Sumur ini berbentuk sumur biasa, namun atasnya ditutup dan air diambil lewat pompa tangan.

"Akhir Juli atau Agustus nanti, ada tambahan 30 sumur lagi sehingga SUS bisa menyediakan akses air bersih bagi 19.000an warga," ujar Binahidra Logiardi, Water and Sanitation Program Manager PT Tirta Investama.

Setelah setahun berlangsung, beberapa hasil terlihat. Di antaranya adalah persentase anak lulus tes meningkat dari 38 persen menjadi 57 persen, dan diare kini amat jarang dijumpai. Untuk proyek SUS kedua, ACF dan Yasna kembali digandeng Danone.

"Kami terus menginventarisir dan mencari data-data dusun mana saja yang tepat untuk disentuh pengadaan akses air bersih ini," ujar David Walla, Program Manager ACF.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com