Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

30.000 Orang Kunjungi Telaga Sarangan

Kompas.com - 03/10/2008, 20:23 WIB

MAGETAN, JUMAT -  Sedikitnya 30.000 orang mengunjungi Telaga Sarangan, Magetan pada libur Lebaran, Jumat (3/10). Jumlah ini meningkat tiga kali lipat dibandingkan liburan di akhir pekan. Namun meningkatnya jumlah pengunjung secara signifikan ini tidak dirasakan pemilik hotel.

Kepala Dinas Perhubungan dan Pariwisata Kabupaten Magetan Nanuk Sumarsono mengatakan, setiap libur Lebaran, Telaga Sarangan selalu menjadi rujukan orang wisata. "Mereka datang dari berbagai kota. Ada dari Jakarta, Surabaya, ada pula yang dari luar Pulau Jawa," ujarnya.

Membludaknya jumlah pengunjung ini membuat pengunjung yang menggunakan kendaraan roda empat atau roda dua kesulitan mencari tempat parkir. Pasalnya, tempat parkir yang ada tidak mampu menampung seluruh kendaraan pengunjung. Kapasitas tempat parkir bagi roda empat sebanyak 3.000 unit sedangkan sepeda motor 5.000 unit.

Sementara itu, membeludaknya jumlah pengunjung ke Telaga Sarangan tidak berdampak pada membeludaknya tingkat hunian tempat penginapan di Sarangan. Kondisi ini jauh berbeda dengan libur Lebaran tahun lalu.

"Saat libur Lebaran tahun lalu, kamar-kamar di tempat penginapan sudah dipesan jauh-jauh hari, sehingga selalu penuh tetapi sekarang tingkat hunian hanya 50 persen," kata Manajer Hotel Nirwana Priyono, salah satu hotel di Sarangan. Di Sarangan terdapat sekitar 60 tempat penginapan.

 

 

 

 

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com